TradingIDX
  • Home
  • Berita
  • Analisa Saham
  • Charts
Berita 09 Februari 2021 11:31

Strategi TINS Capai Target Produksi Logam Timah 50.000 Ton

Kantor PT Timah Tbk (TINS)

Jakarta – Sejumlah strategi disiapkan PT Timah Tbk untuk mencapai target produksi logam timan di atas 50 ribu ton pada tahun 2021. Emiten dengan kode TINS juga menargetkan penjualan 92 persen dari total produksi.

Agar target tak meleset, perseroan selalu memonitor dan mengontrol kegiatan produksi bijih timah dan logam timah sesuai dengan target Rencana Kerja Anggaran Perusahaan (RKAP).

“Kami berupaya mengendalikan biaya pokok produksi bijih timah dan menggunakan peralatan tambang yang tepat guna,” ujar Sekretaris Perusahaan Timah Muhammad Zulkarnaen.

Di samping itu, optimalisasi produksi dan penjualan dilakukan TINS melalui peningkatan rating proper dan skor di Sistem Manajemen Keselamatan Pertambangan (SMKP).

TINS juga berupaya meningkatkan penjualan lewat perdagangan di pasar global. Anak usaha MIND ID tersebut memfokuskan ekspor produk ke pasar kawasan Amerika, Eropa, dan Asia.

Sayangnya, TINS belum mengungkapkan realisasi produksi maupun penjualan logam timah pada tahun lalu. Adapun hingga kuartal III-2020, produksi logam timah TINS turun 35,37 persen secara tahunan menjadi 37.588 ton.

Saat ini TINS dalam proses pengajuan Izin Usaha Pertambangan (IUP) baru di wilayah Riau. Untuk menambah sumber daya dan cadangan timah, TINS melakukan intensifikasi kegiatan eksplorasi baik timah alluvial maupun primer.

Tags:
Logam Timah Pertambangan TINS
BERITA TERKAIT
Berita 20 April 2021 10:30
Rekomendasi Saham Adaro Energy (ADRO) Saat Harga Batu Bara Naik
Berita 15 April 2021 14:56
Penyusutan Pendapatan dan Laba Merdeka Copper Gold (MDKA)
Berita 13 April 2021 13:00
Rencana Bisnis Harum Energy (HRUM) untuk Tingkatkan Kinerja di 2021
Berita 25 Maret 2021 17:04
Dalam Sebulan Saham Nikel Berguguran
Berita 23 Maret 2021 10:21
Mau Cuan? Segera Beli Saham Emiten Tambang Batu Bara Ini
Berita 18 Maret 2021 12:10
Rekomendasi Analis Terhadap 3 Emiten Tambang BUMN
BERITA TERPOPULER
Target Pendapatan Mitra Pinasthika (MPMX) pada 2021
Target Pendapatan Mitra Pinasthika (MPMX) pada 2021
Kuartal I 2021, Penjualan Lippo Karawaci (LPKR) melesat 86 Persen
Kuartal I 2021, Penjualan Lippo Karawaci (LPKR) melesat 86 Persen
Setelah IPO, Triputra Agro Persada (TAPG) Tancap Gas untuk Ekspansi
Setelah IPO, Triputra Agro Persada (TAPG) Tancap Gas untuk Ekspansi
Strategi Matahari Putra Prima (MPPA) Sambut Bulan Ramadan
Strategi Matahari Putra Prima (MPPA) Sambut Bulan Ramadan
Sinyal Kebangkitan Pakuwon Jati (PWON)
Sinyal Kebangkitan Pakuwon Jati (PWON)
BERITA TERBARU
Bank Tabungan Negara (BBTN) Akan Rights Issue, Apa Rekomendasi Analis?
Bank Tabungan Negara (BBTN) Akan Rights Issue, Apa Rekomendasi Analis?
Cita Mineral (CITA) Alokasikan Capex Rp 159 Miliar
Cita Mineral (CITA) Alokasikan Capex Rp 159 Miliar
Kinerja Prima Globalindo Logistik (PPGL) Menjanjikan
Kinerja Prima Globalindo Logistik (PPGL) Menjanjikan
Rapor Astra International (ASII) di Kuartal Pertama 2021
Rapor Astra International (ASII) di Kuartal Pertama 2021
Selisih Kurs Gerogoti Laba Astra Agro Lestari (AALI)
Selisih Kurs Gerogoti Laba Astra Agro Lestari (AALI)

    © Copyright 2020-2021, TradingIDX. All Right Reserved.

    © Copyright 2020-2021

    TradingIDX. All Right Reserved.

    • Home
    • Berita
    • Analisa Saham
    • Charts